Rilis Trailer Terbaru Transformers 4: Age of Extinction

12:02 AM 8 comments:
transformer

Kali inI Paramount Pictures kembali meluncurkan trailer terbaru dari Transformers: Age of Extinction.

Trailer kali dirilis 2 trailer yang masing-masing berdurasi 30 detik.
Trailernya menampilkan pertarungan dahsyat Optimus Prime dengan robot dinosaurus raksasa ‘Dinobots‘. Optimus bahkan tampil di trailernya beraksi sambil menunggangi sang Dinobots yang dijadikan kendaraannya.

Transformers: Age of Extinction mencertitakan tentang seorang mekanik bernama Cade Yeager yang menemukan bahwa mobil-mobil rongsokan yang ada di bengkel nya ternyata adalah robot Autobots yang telah rusak parah paska pertempuran di New York (dalam film Transformers: Dark of the Moon).

Cade dan putri kesayangannya Tessa Yaeger berada dalam bahaya setelah pihak militer mengetahui bahwa para ‘Transformers‘ bersembunyi dalam rumah mereka. Pemerintah mengkhawatirkan para robot ini akan dapat membahayakan keamanan dunia.

Sementara itu, para robot penghancur ‘Decepticons‘ perlahan bangkit dari kehancuran dan kembali melancarkan serangannya ke seluruh dunia. Termasuk kebangkitan kembali robot dinosaurus dari zaman purba ‘Dinobots‘.

Film keempat ‘Transformers‘ ini masih digarap oleh Sutradara 3 film Transformers sebelumnya yakni Michael Bay dan turut dibintangi oleh Jack Reynor, Kelsey Grammer, Stanley Tucci, dan T.J. Miller.


Filmnya akan rilis di bioskop mulai tanggal 27 Juni 2014 mendatang dalam 2D, 3D, dan juga layar raksasa IMAX-3D serta teater 4-Dimensi di jaringan bioskop Blitzmegaplex.




Sumber : http://sidomi.com

Transformers Age of Extinction Luncurkan Trailer

5:58 PM 19 comments:
Paramount Pictures baru saja meluncurkan film robot paling dinantikantahun ini ‘Transformers: Age of Extinction’ (Transformers 4).

Transformers

Trailer
ini menampilkan Mark Wahlberg yang memerankan seorang mekanik bernama Cade Yeager yang menemukan bahwa mobil-mobil rongsokan yang ada di bengkel nya ternyata adalah robot Autobots yang telah rusak parah paska pertempuran di New York (dalam film Transformers: Dark of the Moon).

Cade
dan putri kesayangannya Tessa Yaeger pun berada dalam bahaya saat pihak militer mengetahui para ‘Transformers‘ bersembunyi dalam rumahnya tersebut. Mereka mengkhawatirkan para robot ini akan dapat membahayakan keamanan dunia.

Sementara itu, para robot penghancur ‘Decepticons‘ perlahan bangkit dari kehancuran dan kembali melancarkan serangannya ke seluruh dunia. Termasuk kebangkitan kembali robot dinosaurus dari zaman purba ‘Dinobots‘

.

Film
keempat ‘Transformers‘ ini masih digarap oleh Sutradara 3 film
Transformers sebelumnya yakni Michael Bay dan turut dibintangi oleh Jack
Reynor, Kelsey Grammer, Stanley Tucci, dan T.J. Miller.

Filmnya akan rilis di bioskop mulai tanggal 27

Juni 2014 mendatang dalam 2D, 3D, dan juga layar raksasa IMAX-3D serta

teater 4-Dimensi di jaringan bioskop Blitzmegaplex.


Bagi yang Penasaran liat dulu Trailer nya biar gak Kebawa mimpi hehe.....

Berikut trailer nya


                 

300 Ribu Situs Masih Rentan Terhadap Bug Heartbleed

8:31 PM 17 comments:

Bug
 Satu bulan setelah masalah Heartbleed Bug terungkap, hingga kini masih ada lebih dari 300.000 server yang rentan terhadap ancaman tersebut. Dan kini hampir dari setengah website yang ada di seluruh dunia diklaim masih rentan terhadap celah Heartbleed.

Lewat proses pemeriksaan jaringan internet yang dilakukan secara global, Graham menemukan lebih dari 1,5 juta server di dunia masih mendukung fitur OpenSSL. Fitur ini sendiri diketahui menjadi celah masuknya sebuah bug yang akhirnya populer dengan sebutan Heartbleed. Graham menyebutkan, sebanyak 318.239 server sangat rentan dengan ancaman tersebut.
Tentunya, jumlah sebanyak itu hanya dihitung berdasarkan kasus yang telah berhasil dikonfirmasi dan kemungkinan besar masih ada sistem atau server lainnya yang lolos dari pantauan Graham, baik karena pengaruh spam blocking atau konfigurasi OpenSSL konvensional.
Permasalahan ini tentu tak bisa dipandang sepele. Lewat server-server tersebut, orang-orang yang tak bertanggung jawab alias hacker dapat dengan mudah melakukan tindakan berbahaya yang bisa merugikan banyak pengguna internet, seperti mencuri password atau membajak seluruh akun di dunia maya yang dimilikinya.
Sebagai informasi, Heartbleed Bug adalah lubang keamanan yang sebenarnya sudah ada sejak dua tahun lalu, namun tak menunjukkan ada aktivitas yang mencurigakan. Beberapa ahli memperkirakan dua per tiga situs internet di dunia terancam kelemahan ini sejak tahun 2001.
Heartbleed Bug berdampak pada OpenSSL, salah satu teknologi vital yang digunakan untuk mengenkripsi data secara online. Ia memungkinkan penyerang untuk mencuri informasi sensitif, seperti username, password, dan data kartu kredit dari server yang menjalankan peranti lunak tersebut. 
Beberapa situs yang masih memanfaatkan OpenSSL adalah Yahoo, Flickr, OKCupid, Zoho, 500px, Imgur dan bahkan beberapa situs yang dikelola oleh FBI. Oleh sebab itu, sejumlah pakar keamanan internet menganjurkan agar pengguna layanan tersebut mengubah password yang dimilikinya secara rutin.

Resep Sate Bali Ala Rumahan

1:53 AM No comments:

Jika Anda pernah mengunjungi Pulau Bali, boleh jadi Anda sudah pernah mencicipi hidangan khas Bali bernama sate lilit. Sate lilit terbuat dari daging, sama seperti sate lainnya di pulau Jawa, namun tak seperti sate pada umumnya yang ditusuk ke batang lidi atau bambu, sate ini menggunakan batang serai sebagai tusuknya.
Daging yang digunakan untuk sate lilit sebelumnya telah digiling atau dihaluskan, diberi beberapa bumbu, dan dibakar. Rasanya lezat, perpaduan antara rasa daging yang gurih dan bumbu rempah yang wangi.
Nah, bila Anda kangen dan ingin menikmati lagi lezatnya sate lilit, maka berikut adalah resep sate lilit yang mudah diikuti dan rasanya lezat:
Bahan:
  • 500gr daging (ayam/sapi/kambing) yang dihaluskan
  • 10 batang serai, bersihkan untuk tusuk sate
  • 50gr tepung kanji
Bumbu dihaluskan:
  • 3 butir kemiri, sangrai/bakar sebentar
  • 1 ruas kunyit dan lengkuas
  • Gula dan garam secukupnya
  • ½ sdt ketumbar
  • Daun jeruk
Cara membuat:
  • Campur dan aduk rata daging serta bumbu halus juga tepung kanji. Tepung kanji digunakan agar adonan menempel serta tidak hancur.
  • Kepal-kepalkan daging ke batang serai, hingga menempel. Lakukan hingga semua adonan habis.
  • Panggang di atas panggangan teflon, atau arang. Jangan lupa membalik adonan saat dibakar agar tidak gosong. Waktu memanggang untuk daging sapi sekitar 10-15 menit. Sedangkan untuk daging ayam lebih lama lagi sebab ia mengandung banyak air.
  • Jika telah tercium wangi dan warna daging berubah, maka angkat dan hidangkan. Sate lilit ala Bali siap Anda santap.